Labels

Jumat, 31 Mei 2013

Cerita : Negara Rusia



Salam untuk semua sahabat KIR SMA Negeri 5 Padang dimanapun kalian berada saat ini. Hehe. Pada minggu ini, saya sebagai admin akan membahas tentang Negara Rusia dengan label “Cerita”. Sebelumnya, tulisan ini hanya bertujuan untuk menambah khazanah ilmu dan wawasan sahabat- sahabat sekalian. Oke.. Mari kita mulai membahas salah satu negara komunis dengan notabene “Uni Soviet”. Semoga bermanfaat !!
*
Rusia merupakan negara bagian dari Uni Soviet yang tercatat sebagai negara adidaya bersama Amerika Serikat pada Perang Dunia. Rusia yang beribukota Moskow ini membentang dari sebelah Timur Eropa,  hingga Utara Asia dengan luas wilayah mencapai 17.075.400 km2 . Tidak salah negara ini dinobatkan sebagai negara dengan luas wilayah terbesar di dunia. Bahkan RRC (Republik Rakyat Cina) yang memiliki wilayah—terbilang luas jika kita melihat peta masih kecil dibandingkan  Rusia. Luas wilayah Rusia 2x luas wilayah RRC. *Sungguh menakjubkan!! Walaupun Rusia memilki luas wilayah yang luar biasa, negara ini tidak berpenduduk sebanyak luas wilayahnya. Jumlah penduduk Rusia masih terbilang normal dengan  menduduki peringkat ke-7 setelah Tiongkok, India, Amerika Serikat, Indonesia, Brasil, dan Pakistan.
Rusia sebagai negara peninggalan Uni Soviet tidak dipungkiri bahwa sebagian aset  negara ini merupakan warisan dari Uni  Soviet. Hal ini terbukti dengan jumlah penduduk 50 % asli penduduk Uni Soviet,  dan kurang lebih 50 % mewarisi aset ekonomi dan persenjataan. *Kagum.
Negara Rusia menganut sistem pemerintahan Republik Federal Semipresidensial –sistem pemerintahan yang menggabungkan kedua sistem pemerintahan yaitu presidensial dan parlementer. Semenjak tahun 2012, tampuk kekuasaan Rusia dipegang oleh seorang presiden yang bernama Vladimir Putin.
*
Kita telah membahas negara dan seluk beluk sistem pemerintahan negara Rusia. Selanjutnya,  kita akan membahas tentang keunikan-keunikan apa saja yang ada di Rusia. Namun, saya hanya menjelaskan satu  keunikan dari negara ini yang paling menonjol. Oke, check it out
*
Pernah membaca buku  atau novel yang mengangkat latar negara Rusia? Pernah mendengar atau membaca nama-nama orang Rusia? Wajar setiap negara memiliki kekhasan dalam memberikan nama kepada anak-anaknya. Begitu juga yang terjadi di negara Rusia. Nama orang Rusia terdengar unik karena memiliki akhiran chev/ov/v –untuk anak laki-laki  dan ovna/ova/cheva—untuk anak perempuan. Contohnya :  Ivanov, Zhirkov, dll.
Pada umumnya nama anak-anak di Rusia terdiri atas 3 kata : Nama pemberian orangtua—Nama ayah—Nama marga. Secara tidak langsung setiap orangtua di Rusia hanya memikirkan satu kata dari anaknya. Contoh : Orangtuanya memberi  nama anaknya Sergey—anak laki-laki, nama ayahnya Ivan dan nama marganya Rulin. Maka nama anak tersebut akan menjadi Sergey Ivanov/Ivanchev/Ivanv Rulin. Akhiran seperti chev/ov/v nantinya akan disesuaikan dengan pengucapan yang cocok.
Begitu juga dengan nama anak perempuan, hanya saja dalam penamaan anak perempuan berakhiran ovna/ova/cheva. Pembeda  anak perempuan jika dia telah menikah, secara langsung nama marganya akan berganti menjadi marga suaminya,  atau digabung dengan marganya dan marga suaminya. Tidak hanya itu, ketika nanti anaknya lahir nama perempuan (ibu si anak) tidak akan berpengaruh terhadap penamaan anaknya, karena nama ditentukan dari nama ayah dan marga ayahnya.
Oleh sebab itu, jika nantinya kita berkunjung ke Negara Rusia sambil  memperkenalkan diri dengan nama “Zarah”, orang-orang Rusia pasti akan berasumsi : 1) Apakah dia tidak mempunyai ayah?,  2) Apakah dia tidak mempunyai marga?
Begitulah sistem penamaan nama di Rusia yang sudah digunakan semenjak 1800-an. Walaupun telah menganut paham liberalis dan tidak adanya ketentuan hukum dari penamaan ini, tapi hampir semua orangtua Rusia yang mempunyai anak pasti akan menganut sistem ini. *Berminatkah dengan paham ini?? 

*
(St.Petersburg Photos)
Oke sahabat-sahabat KIR,  setelah menjelaskan penamaan nama orang  Rusia kita beralih ke kota-kota besar di Rusia. Mari manjakan mata dengan keindahan kota-kota di Rusia. Let’s read—jangan beralih ke yang lain dulu J Oke?
Rusia memiliki kota-kota besar yang terkenal seperti : Moskow, Saint Petersburg, Nizhny Novgorod, Yekaterinburg, Samara, Omsk, Kazan, Chelyabinsk, Rostov na Donu, Ufa, Volgograd, Perm Karsnoyarsk, Saratov, Voronezh, Tolyatti, Krasnodar, Ulyanovsk,  dan Izhevsk. *Sungguh ribet namanya saudara-saudara -,-
Tapi tenang teman-teman, kali ini saya  tidak akan membahas semua kota ini. Saya hanya akan membahas satu dari kota yang tertera di atas, yaitu Saint Petersburg (St. Petersburg). Oke, check it out !! ^^
*
 
 (Sungai Neva Photos)

 (Sungai Neva Photos)
St. Petersburg merupakan nama sebuah kota di federasi Rusia yang dulunya bernama Petograd (1914-1924) dan Leningrad pada masa Uni Soviet (1924-1991)—untuk mengenang Vladimir Lenin. Walaupun daerah ini termasuk kota dalam federasi Rusia, kota ini lebih berbentuk pelabuhan yang terletak di tepi Sungai Neva dan Teluk Frinskiy.
St. Petersburg adalah pusat industri, ilmu, dan budaya yang penting serta industri mesin, baja, kimia, dan pangan. Kota ini telah mempunyai kereta bawah tanah sejak tahun 1955. Oleh sebab itu, pusat kota dari St. Petersburg dijadikan situs warisan dunia oleh UNESCO.
 (Universitas Negeri St.Petersburg Photos)

Daerah St. Petersburg tidak hanya memiliki banyak industri, namun memiliki banyak tempat menarik yang patut dikunjungi jika berada di Rusia. Salah satunya adalah terdapat institut penyelidikan yang menjadi cabang Akademi Sains Rusia. Tidak hanya itu, di St. Petersburg terdapat 43 perguruan tinggi yang salah satunya adalah Universitas Negeri St. Petersburg. Beranjak dari perguruan tinggi, tidak jauh dari sana kita akan disuguhkan oleh tempat yang menarik seperti Teater Mariinskiy, Teater Opera dan Balet, dan Teater Drama Besar. 
(Teater Mariinskiy Photos)
Jika kita telah berada di St. Petersburg, rasanya tidak lengkap jika tidak mengunjungi Perpustakaan Nasional Rusia yang memiliki manuskrip Melayu termasuk sejarah Melayu yang dibawa oleh Laksamana I.F Kruzenshtern dalam pelayarannya pada tahun 1978. St. Petersburg juga memiliki 47 museum, antara lain : Museum Hermitage (kaya akan koleksi lukisan, patung, dan permadani dari seluruh penjuru dunia), Museum Russky Muzey (menyimpan koleksi seni lukis Rusia), Museum Antropologi dan Etnologi—Kunstkammer (memiliki koleksi etnografi Indonesia), dan Meseum Memorial Pushkin. 

 (Museum Hermitage Photos)

 (Meseum Memorial Pushkin)
Selain itu  ada banyak tempat peninggalan masa lalu yang sangat sayang dilewatkan, antara lain : Patung Peter yang Agung (1782), Benteng Petropalovskaya di pulau Zayachy (1703), Istana Musim Dingin, Taman Musim Panas, Katedral Isaakieevskiy (1818-1858), dan Istana Peterhof yang memiliki taman indah dan penuh air mancur. 

 (Istana Musim Dingin Photos)
 
 (Taman Musim Panas Photos)

(Istana Peterhof Photos)

*
Baiklah teman-teman semuanya, itulah “cerita” tentang negara Rusia yang memiliki begitu banyak keindahan dan nilai budaya yang tinggi. Mungkin tadinya kita hanya melihat negara-negara seperti Jepang, Korea, Prancis , dan banyak negara lain yang sudah memiliki image keindahan tiada tara. Walaupun Rusia terkenal dengan segala hal berbau militer, sebenarnya negara ini masih memiliki segudang hal yang bisa kita kunjungi sebagai tempat tujuan wisata.
Terakhir, saya ingin mengucapkan terimakasih bagi sahabat-sahabat yang telah membaca tulisan ini. Silahkan copy and paste jika dirasa perlu , thanks a lot
*
 

2 komentar:

Difa mengatakan...

gue suka negara beruang merah tersebut

Rifani Magrissa mengatakan...

Kalau saya lebih tertarik dengan bahasanya, unik aja gitu ^^

 

Translate

Cari Blog Ini

We Wish

Jika Kalian mengunjungi blog ini,tolong tinggalkan komentar unruk mengetahui seberapa menariknya blog ini makasih ^^